TRAVELOUNGE.CO I JAKARTA – Indonesia yang dikenal sebagai negara tropis serta memiliki sumber kekayaan alam melimpah juga terdapat banyak tempat wisata dengan pemandangan alam yang sangat indah dan mempesona hingga wisatawan mancanegara pun berlibur ke Indonesia.
Pesona keindahan alam Indonesia inilah yang membuat turis asing mancanegara berdatangan ke pelosok Indonesia jauh sebelum 5 destinasi wisata prioritas dikampanyekan.
Setiap pulau di Indonesia memiliki keunikan yang khas tersendiri tergantung dari kondisi geografi dan budaya di daerah tersebut. berikut ini beberapa tempat wisata Indonesia yang telah dikenal dunia karena pesona keindahan alamnya.
1.Candi Borobudur
Kemegahan Candi Borobudur sudah sangat dikenal dunia sejak lama karena memiliki pesona alam dan budaya yang unik. UNESCO bahkan menetapkan Borobudur sebagai warisan dunia pada 1991. Saat subuh kita bisa menikmati sisi lain keindahan alam Borobudur.
2. Gunung Bromo
Sebuah negeri diatas awan bisa diungkapkan ketika melihat pemandangan alam Gunung Bromo yang megah dari ketinggian, kita juga bisa melihat indahnya kawah Bromo.
BACA JUGA : Ada Ekowisata Asyik di Desa Wisata Sungai Kupah Kalbar
3. Ubud
Disebut sebagai jantung Bali, Ubud mendunia karena kaya akan seni, sejarah, dan keindahan alamnya. Banyak lokasi wisata alam yang bisa Kamu jelajahi disana.
4. Labuan Bajo
Labuan Bajo memiliki Taman Nasional Komodo yang telah mendunia sejak lama. Pulau Labuan Bajo sendiri memiliki beberapa tempat wisata menarik seperti Goa Batu Cermin, Air Terjun Cunca Wulang, Wae Rebo, Sawah Lingko, Gua Rangko, Pulau Padar, Pink Beach, Pulau Komodo.
5. Danau Toba
Danau yang terbentuk dari letusan gunung berapi menjadi ikon bagi wisata Sumatera. Danau alami yang terletak di dataran tinggi dengan pulau vulkanik di tengahnya, yakni pulau Samosir.
6. Raja Ampat
Raja Ampat tempat wisata terakhir dari daftar tempat wisata Indonesia yang mendunia. disana juga ada beberpa tempat wisata yang ramai dikunjungi wisatawan yaitu Pianemo, Telaga Bintang, Wayag, Manta Point (Misool), dan puncak harfat.
( Hardiyanto )