Cicipi Sensasi dan Kenikmatan Black Pizza Meat Monsta

Travelounge

Black Pizza Meat Monsta
TRAVELOUNGE.CO I JAKARTA – Pizza Hut meluncurkan pilihan menu pizza dan topping terbaru Black Pizza Meat Monsta.  Menu ini dijamin akan memanjakan lidah semua penikmat pizza di seluruh Indonesia. Kelembutan adonan pizza berwarna hitam dan sensasi kelezatan daging yang lebih besar, pasti bikin selera untuk disantap.

“Kali ini Pizza Hut kembali melakukan inovasi dengan mengeluarkan Black Pizza dengan dua jenis pinggiran yang menggoda, yaitu Black Pan Pizza yang berupa roti berwarna hitam tebal,” jelas Jeo Sasanto, General Manager Pizza Hut Indonesia.

Varian ini cocok bagi  Anda yang ingin menikmati rasa original dan kelembutan adonan Black Pizza. Sedangkan bagi yang menyukai keju, lanjut Jeo, Black Pan Stuffed Crust hadir untuk menawarkan rasa yang berbeda dengan pinggiran keju mozzarella yang akan meleleh pada gigitan pertama.

Black Pizza akan semakin terasa nikmat jika dipadukan dengan topping baru dari Pizza Hut, yakni Meat Monsta.  Sesuai dengan namanya, Meat Monsta memiliki rahasia kelezatan yang terletak pada aneka daging berkualitas pilihan. Daging sosis frankfurter, daging sapi asap dan daging sapi cincang yang disajikan dengan potongan yang lebih besar dan lebih banyak.

Baca Juga: Rainbow Rolling Cheese, Sajian Unik OJJU

Aneka daging berkualitas kemudian dibalut dengan keju mozzarella dan disiram dengan saus keju. “Black Pizza Meat Monsta dapat dinikmati di semua restoran Pizza Hut di seluruh Indonesia. Saya yakin, para penggemar Pizza  akan puas menyantapnya,” tambahnya lagi.

Asal  tahu saja, Pizza Hut berdiri pada tahun 1958 dan  tumbuh menjadi jaringan restoran pizza terbesar di dunia yang tersebar di lebih dari 97 negara. Di Indonesia sendiri, Pizza Hut pertama kali berdiri pada  1984. Saat ini, Pizza Hut telah mempunyai 234 restoran yang tersebar di 54 kota di Indonesia, dari Aceh hingga Abepura

Ismail Sidik

Berbagi: