TRAVELOUNGE.CO I JAKARTA – Samsung Electronics Indonesia resmi membuka penawaran Pre Order Galaxy A53 5G di Indonesia pada 18–20 Maret 2022 di www.samsung.com/id dan Blibli.com.
Dengan harga mulai dari Rp5.999.000, kamu sudah bisa mendapatkan prosesor, layar, hingga baterai yang makin Awesome untuk pengalaman gaming maksimal, termasuk saat kami ingin terus push rank kamu di Mobile Legends bareng teman-teman. Mendukung generasi Awesome yang memiliki passion gaming, Samsung melanjutkan komitmennya sebagai Official Smartphone pada Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia season 9.
“Generasi yang lahir dan tumbuh di era digital, seperti Gen Z dan Milenial muda, membutuhkan smartphone yang mengerti gaya hidup digital mereka dan dapat mendukung mereka menjalani rutinitas dan berhasil di bidang yang mereka sukai. Kami menyebut mereka Generasi Awesome,” ujar Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
Ia melanjutlan, gaming merupakan salah satu kegiatan yang diminati oleh Generasi Awesome ini. Berangkat dari gaya hidup merekalah, Samsung membawa Galaxy A53 5G yang sudah tahan air dan debu, memiliki kamera dengan AI Camera untuk membuat video dan foto konten, layar Super AMOLED 120Hz refresh rate, RAM 8GB yang dapat ditambahkan lagi maksimal 8GB, dan daya baterai 5.000mAh yang memberikan keleluasaan lebih bagi pengguna untuk main berbagai game kapan pun dan di mana pun.
BACA JUGA : Desa Wisata di Indonesia Timur Diajak Ikuti ADWI 2022
“Kami menjadi Official Smartphone pada Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia season 9 merupakan salah satu upaya kami mendukung mereka bermain dengan luar biasa, dan menunjukan prestasi gaming Awesome mereka di laga MPL Indonesia Season 9 ini,” lanjutnya.
Salah satu cara MPL Indonesia dalam mengembangkan ekosistem esports di Tanah Air adalah dengan bekerja sama dengan Samsung Electronics Indonesia yang juga memiliki kesamaan visi dan misi terhadap esports di Indonesia.
“Generasi Awesome, ketika bermain Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) dengan menggunakan Samsung Galaxy A series terbaru dengan performa sudah mendukung 5G dengan layar Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz, dan fitur lain yg mendukung gaming, akan semakin membuka peluang kalian menjadi the next pro player yang nantinya bisa berkompetisi di MPL Indonesia sebagai kompetisi tertinggi game MLBB di Indonesia. MPL Indonesia dan juga MDL Indonesia adalah wadah bagi mereka yang ingin berkarier di dunia esports dan ruang itu akan selalu terbuka bagi siapapun yang memiliki semangat #weownthis,” ujar Azwin Nugraha, Public Relations dan Communications Manager Esports Moonton Indonesia.
( Ismail Sidik Sahib )