Wonderspace Imersif: Wisata Di MRT Bundaran HI

Sultan F.

travelounge.co | Jakarta — Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menghadirkan Wonderspace Imersif atau ruang menjelajah lima destinasi super prioritas di Indonesia yang dapat dinikmati pengunjung melalui teknologi video mapping di Stasiun Bundaran HI Jakarta.

Wonderspace imersif merupakan ruang menjelajah ke lima destinasi super prioritas di Indonesia melalui teknologi video mapping. Acara yang digelar di stasiun MRT Bundaran HI ini diselenggarakan mulai tanggal 1 Juni sampai 30 Juni.

Ruangan Wonderspace Imersif di Stasiun MRT Bundaran HI
Ruang jelajah lima destinasi super prioritas (travelounge.co/Sultan F.)

Sandiaga Uno mengatakan lima destinasi super prioritas yang dihadirkan di Wonderspace imersif antara lain Candi Borobudur, Labuan Bajo, Mandalika, Danau Toba, dan Likupang.

Dengan adanya Wonderspace Imersif di Stasiun MRT Bundaran HI, para pengunjung dapat menikmati ataupun berswafoto dari keindahan lima destinasi super prioritas di Indonesia dari layar yang lebar, lanjutnya.

Tampak Luar Booth Wonderspace Imersif di St. MRT Bundaran HI
Booth Wonderspace di St. MRT Bundaran HI (travelounge.co/Sultan F.)

Pada gelaran ini, pengunjung dapat menikmati keindahan Indonesia pada sebuah ruangan yang menghadirkan visual serta audio yang memberikan sensai unik selayaknya sedang berlibur ke lima destinasi super prioritas tersebut.

Selain itu, pengunjung juga tidak dikenakan biaya bahkan berkesempatan untuk memenangkan hadiah liburan gratis ke Labuan Bajo dengan mengikuti kompetisi Instagram Reels.

Banner Syarat dan Ketentuan kompetisi Instagram Reels unutuk memenangkan liburan gratis ke Labuan Bajo
Banner IG Reels Competition (travelounge.co/Sultan F.)

Diadakannya acara ini bertujuan untuk mengenalkan destinasi super prioritas di Indonesia yang juga diharapkan dapat meningkatkan minat kunjungan wisatawan nusantara terhadap tempat-tempat tersebut yang juga akan berdampak pada ekonomi serta pariwisata Indonesia.

Menurut Sandiaga, jika 1.000 dari angka 10 ribu pelintas itu mengambil kesempatan berkunjung ke Wonderspace Imersif, maka bisa berkontribusi pada peningkatan wisatawan nusantara sebanyak 30 ribu dan akan berdampak positif terhadap perekonomian.

Untuk info lebih lanjut mengenai destinasi wisata di Indonesia, kunjungi website resmi Pesona Indonesia di indonesia.travel atau instagram Pesona Indonesia @pesona.indonesia (Sultan F./Rhadzaki)

Berbagi: