TRAVELOUNGE.CO I JAKARTA – Saat terlintas untuk menyantap kuliner soto sebagai menu makan siang anda, maka salah satu hidangan lezat yang bisa menjadi pilihan untuk anda nikmati adalah Soto Kaki Sapi. Apalagi olahan kuliner berkuah yang nikmat dan lezat ini sangat cocok dinikmati dalam cuaca dingin maupun cuaca panas.
Nah, untuk itu kami akan mengulas tiga rekomendasi tempat yang menjual soto kaki sapi di kawasan Jakarta yang bisa dicicipi untuk makan siang anda.
Soto dan Sop Kaki Sapi H. Agus
Bagi anda penikmat soto yang tinggal di kawasan Jakarta selatan, anda bisa mampir untuk menikmati ke warung Soto Kaki Sapi milik H. Agus. Warung kaki lima ini terletak di Jalan Barito I, RT.2/RW.1, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Walau hanya terletak di pinggir jalan, namun kenikmatan soto H. Agus ini sudah dibuktikan banyak orang.
Warung ini menyajikan soto dan sop kaki sapi, daging, jeroan dan sum-sum. Anda bisa memesan yang soto (kuah santen) atau sop (kuah bening), keduanya enak dan gurih. Menu andalan disini adalah soto campur yang berisi tambahan daging, paru, usus, dan bisa ditambahkan sumsum (bila kebagian) dengan kuah santen, ditambah irisan kentang, tomat dan emping yang akan membuat sajian soto ini semakin nikmat untuk disantap. Daging dan paru nya empuk, demikian juga dengan sumsum nya yang sudah dikeluarin dari tulang, jadi dipastikan anda tinggal santap saja.
Untuk harganya berkisar dari Rp 28.000 – Rp. 56.000. O ya, warung soto yang buka dari jam 8 pagi sampai jam 4 sore ini jarang sepi pengunjung lho..
Soto Kaki Sapi Mencos H. Sarnadi
Nah yang ini adalah olahan Soto Kaki Sapi Khas Betawi milik H. Sarnadi yang juga sudah cukup terkenal di daerahnya. Memiliki kuah kental berwarna kuning kecokelatan yang gurih dan nikmat.
Daging Sapi dalam soto ini direbus dengan waktu yang cukup lama dengan menggunakan bumbu rempah yang terasa sangat meresap pada dagingnya, sehingga selain membuat rasa daging yang enak, tekstur dagingnya pun menjadi empuk.
Apalagi dinikmatinya dengan ditambah potongan buah tomat segar yang dicampur dalam kuah soto, irisan daun bawang, emping, kerupuk pink, perasan jeruk nipis dan irisan acar. Maka soto kaki sapi ini akan semakin terasa lezat untuk dinikmati, dijamin soto kaki sapi H. Sarnadi ini akan menggoyang lidah siapa pun yang menyantapnya! Dan untuk harganya, soto ini dibanderol dengan harga Rp. 35.000.
Warung Soto Kaki Sapi Mencos H.Sarnadi yang sudah berdiri sejak tahun 60-an ini buka dari pukul 10 pagi sampai 10 malam dan berada di Jalan Percetakan Negara No. 2C, Senen, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Bakmi Ayam Acang, Tertua dan Terenak di Jakarta Barat
Soto Betawi Babe Jamsari
Olahan soto kaki sapi Betawi lainnya adalah Soto Kaki Sapi Babe Jamsari yang tak kalah nikmat dari olahan soto kaki sapi lainnya. Satu hal yang membuat soto Betawi Babe Jamsari ini berbeda adalah pada kuah sotonya yang ditambahkan susu untuk penikmat rasa sebagai pengganti dari santan kelapa.
Warung yang telah berdiri dari tahun 1975 berlokasi di Jalan Meruya Ilir No.2, Kembangan, Jakarta Barat, dan buka setiap hari Senin – Sabtu mulai pukul 10 pagi hingga 6 sore.
Warung soto ini tidak pernah sepi dari pembeli. Apalagi pada jam istirahat makan siang, terkadang anda harus rela mengantri untuk mendapatkan tempat duduk. Dan untuk harganya, soto ini dibanderol dengan kisaran harga Rp. 27.000 – Rp. 35.000.
Selain soto kaki sapi, anda juga bisa menikmati berbagai macam olahan soto lainnya, seperti soto ayam, soto babat, soto daging, dan soto kikil. Bahkan, santapan khas Betawi seperti gado-gado, karedok dan rujak juga tersedia di sini.
O ya, warung ini sudah membuka beberapa cabang lain yang mungkin bisa anda sambangi, yaitu di Jalan Raya Pos Pengumben, Jalan Puri Indah Kembangan, dan Jalan Puri Kencana.
(DK)