Di CES 2020, Atlet Olimpiade Michael Phelps dan Katie Ledecky Bergabung dengan Tim Panasonic

Travelounge

Di CES 2020, Atlet Olimpiade Michael Phelps dan Katie Ledecky Bergabung dengan Tim Panasonic untuk Menginspirasi Generasi Muda Mewujudkan Cita-Citanya

TRAVELOUNGE.CO I JAKARTALauren Sallata, kepala pemasaran Panasonic Corporation Amerika Utara, mengumumkan empat anggota baru Tim Panasonic di Consumer Electronics Show (CES) . Pertama Michael Phelps seorang filantropis dan atlet Olimpiade paling terkenal sepanjang masa, peraih 28 medali Olimpiade dan 23 emas.

Anggota kedua, Katie Ledecky peraih juara dunia 15 kali dan peraih medali emas Olimpiade lima kali. Ketiga Lex Gillette, peraih medali perak Paralimpik empat kali dalam lompat jauh sekaligus motivator, dan keempat Sakura Kokumai pemenang Olimpiade Jepang-Amerika dan juara karate nasional tujuh kali AS.

Dengan karakter yang inovatif dan mampu menginspirasi banyak orang, membuat yakin Panasonic untuk mengajak mereka bergabung dalam tim Panasonic di Consumer Electronics Show.

Kerjasama, semangat tim, dan kontribusi kepada masyarakat adalah diantara tujuh prinsip yang telah memandu Panasonic selama lebih dari 100 tahun. Team Panasonic terdiri dari 270.000 karyawan dari perusahaan di seluruh dunia.

Bersama dengan Panasonic, mereka dapat mengkampanyekan tujuan sosial sederhana namun bermakna, yaitu untuk menginspirasi kaum muda saat ini untuk bermimpi besar dan bekerja keras demi mewujudkan cita-citanya.

“Saya merasa terhormat untuk bergabung dengan Team Panasonic, merek yang mencerminkan filosofi dan misi saya untuk mempromosikan hidup sehat dan mengejar impian. Saya menghargai komitmen lama Panasonic terhadap tanggung jawab sosial dengan prioritas menciptakan solusi yang memenuhi kebutuhan masyarakat saat ini,” kata Phelps

Sebagai bagian dari kemitraan, Panasonic akan mendukung perluasan lokasi baru, bersama Michael Phelps Foundation yang ditandai penandatanganan kerjasama dalam acara IM di Boys & Girls Clubs waktu setempat, yang telah menjangkau lebih dari 30.000 anak-anak untuk belajar mengenai kualitas air bersih dan kehidupan yang sehat.

Selain itu, Panasonic akan mensponsori program pendidikan STEM baru Ledecky, dimana siswa akan mengeksplorasi karier dalam bidang sains, teknologi, teknik dan matematika melalui kursus digital. Diperkirakan selama lima tahun ke depan 1,4 juta pekerjaan baru di bidang sains dan digital akan dibutuhkan Amerika Serikat.

“Saya senang dan merasa terhormat bisa bekerjasama dengan Panasonic yang begitu peduli terhadap masalah pendidikan dan mensponsori inisiatif program pendidikan ini.” kata Ledecky, yang dikenal sebagai mahasiswa berprestasi Divisi I Akademik se-Amerika Serikat selama tahun keduanya di Universitas Stanford.

Baca Juga: Panasonic Kembangkan Kacamata VR HDR yang Sangat Modis

Panasonic telah lama berinvestasi dalam program dan institusi yang mendukung pengembangan siswa, pemuda, dan tenaga kerja masa depan. Misalnya, di Newark, NJ, rumah markas besar Panasonic di Amerika Utara, siswa sekolah menengah melaksanakan praktek kerja lapangan di perusahaan selama masa sekolah, mereka mendapatkan pengalaman dunia nyata di lingkungan perusahaan, menerapkan keterampilan teknologi dalam mendukung proyek bisnis.

Selain itu, terdapat Hussmann, sebuah perusahaan Panasonic, yang bekerjasama dengan sekolah teknis terkemuka, menjalankan TechX, sebuah program yang membantu memenuhi permintaan teknisi pendingin terlatih dengan menawarkan program pelatihan delapan minggu secara gratis untuk menciptakan jenjang karir yang diinginkan.

Baru-baru ini, Yayasan Panasonic meluncurkan akademi pengkodean komputer atau yang biasa disebut “Coding” bekerjasama dengan Yayasan Warisan Hispanik, yang memperkenalkan dan mengajarkan program komputer kepada kaum muda Latin. Program ini membuat jalur teknologi dapat diakses oleh minoritas yang kurang terwakili dan mengubah komunitas dengan menyediakan akses teknologi yang telah tersedia.

“Melalui produk dan solusi Panasonic, serta bantuan filantropis, kami berkomitmen untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik, dan dunia yang lebih baik,” kata Sallata. “Selama satu abad Panasonic selalu berkontribusi kepada masyarakat yang memfokuskan untuk pengembangan generasi muda yang terampil. Hal ini tentunya penting untuk mendorong kesuksesan kami sebagai perusahaan teknologi terkemuka dan memungkinkan untuk terus mengatasi berbagai masalah besar masyarakat. Suatu kebanggaan mendapatkan bantuan dari Team Panasonic, “ jelasnya lagi.

Selama CES, baik Phelps dan Ledecky akan berpartisipasi dalam Panasonic Tech Talks, serangkaian diskusi singkat dan cerdas dengan beberapa orang yang berkompeten di bidangnya masing-masing.

Panasonic sebagai perusahaan yang fokus menyediakan solusi teknologi terintegrasi untuk bisnis dan pemerintah yang memungkinkan mereka untuk menawarkan pengalaman yang terbaik. Kampanye digital #whatmovesus Panasonic, menceritakan kebangkitkan semangat untuk mengubah dunia melalui manfaat teknologi terbaru.

Hal ini bermula dari komitmen karyawan Panasonic untuk menciptakan kendaraan listrik baterai masa depan satu per satu, hingga mereka mulai memasuki era energi terbarukan dan menjadi sukarelawan di beberapa komunitas. Kampanye kreatif ini berupaya untuk merangkul generasi Millenial dan Gen Z selaku konsumen Panasonic kedepannya.

Ismail Sidik

Berbagi: