Ade Sohibul Hikayat di Ancol, Nih

Travelounge

TRAVELOUNGE.CO I JAKARTA – Gebyar Nuansa Betawi masih bisa dinikmati di Kawasan Ancol. Khusus untuk akhir pekan ini, Wall Of Frame Betawi juga menampilkan sohibul hikayat yang dibawakan oleh Yahya Andi Saputra (Budayawan sekaligus pengurus Lembaga Kebudayaan Betawi) dengan tema Kampung Kita, pada Sabtu, 30 Juni 2018, pukul 13.30 – 15.00 WIB.

Digelaran ini pengunjung dapat menyaksikan kesenian Betawi, Sohibul Hikayat yang akan bertutur tentang kampung Betawi.

Bingung ya dengan sohibul hikayat?  Tenang, sohibul hikayat adalah salah satu sastra lisan Betawi yang sumbernya dari Timur Tengah. Sedang arti sohibul hikayat sendiri berasal dari bahasa Arab, berarti “yang empunya cerita”.

Sohibul hikayat dulu sempat dipopulerkan oleh Zaid. Ia dikenal sebagai tukang cerita, meskipun ia menolak gelar itu. Reputasinya melahirkan kata ‘Ngejaid’ yang punya makna sebagai tukang cerita. Hingga awal 70-an Zaid sangat kondang di Jakarta dan jadi acara tetap disalah satu radio. Generasi sebelum Zaid,  tukang cerita yang  terkenal bernama Djafar dan melahirkan kata ‘Nngejafar.’

Baca Juga: Wall of Frame Betawi di Pasar Seni

Dalam pertunjukannya, Zaid biasa membuka dengan hal yang menyangkut moral, kemudian ceritanya mirip dakwah dan dilanjutkan dengan gaya bercerita yang lucu sampai selesai acara.

Dalam membawakan sohibul hikayat, diawal cerita Zaid kerap memakai kata alkisah,  hikayat, syahdan, dengan bahasa Indonesia gaya Jakarta. Sumber cerita yang dibawakan oleh sohibul hikayat di antaranya dari kisah-kisah Persia, seperti kisah seribu satu malam, Nur laila, Alfu Lail wal lail dan sebagainya.

Nah, kalau mau tahu pertunjukan seni Betawi yang kondang pada zaman old, datang deh ke Ancol. Yuu..kite dengerin Zaid, eh tukang cerita bertutur disono.

 

Ismail Sidik

Berbagi: