AQUA Japan Hadirkan Kulkas Berteknologi 360 derajat AirFlow

Travelounge

AQUA Japan Hadirkan Kulkas Berteknologi 360 derajat AirFlow

TRAVELOUNGE.CO I JAKARTA – Seiring perkembangan zaman, produsen peralatan elektronik saat ini kian berlomba untuk menghadirkan inovasi terbaru pada produk-produk terbaiknya. Salah satunya produsen elektronik rumah tangga AQUA Japan yang selalu hadir dengan produk-produk inovatif terbaru, AQUA Japan kali ini menghadirkan kulkas AQR-405IG dan AQR-350RBG dengan teknologi 360 derajat AirFlow. Teknologi ini mampu menjaga bahan makanan segar lebih lama melalui udara dingin yang merata di setiap sudut kompartemen dan rak pada kulkas.

“Sirkulasi udara pada kulkas akan lebih merata dengan fitur 360 derajat AirFlow. Sehingga setiap kompartemen dan rak akan mendapatkan suhu dingin yang merata dan stabil yang akan menjaga bahan makanan agar tetap segar dan tahan lama,” kata Presiden Direktur AQUA Japan Indonesia, Kenji Sadayuki.

Lebih lanjut Sadayuki menjelaskan, di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, di saat berbagai aktivitas dituntut untuk dilakukan di rumah saja, kulkas dengan teknologi360 derajat AirFlow dapat menjadi pilihan yang ideal untuk menunjang aktivitas saat berada di rumah.

“Dengan 360 derajat AirFlow, kesegaran seluruh bahan makanan dan minuman yang tersimpan di dalam kulkas akan bertahan lebih lama dan tidak mudah membusuk. Jadi Anda dapat menyimpan stok makanan berlebih tanpa perlu khawatir kualitasnya akan cepat berkurang atau rusak. Jika stok bahan makan tersedia, tentu Anda tak perlu sering-sering ke luar rumah,” kata Sadayuki.

Tersemat Berbagai Fitur Unggulan
Hadir dengan tampilan stylish, elegan, dan modern melalui penggunan material Glass Door dan fitur Hidden Handle kulkas AQUA Japan AQR-405IG memiliki kapasitas 312 Liter sedang & AQR-350RBG hadir dengan kapasitas 324 Liter.

Keduanya juga telah dilengkapi dengan fitur Magic Room, yaitu kompartemen terpisah pada bagian pendingin yang bisa untuk penyimpanan makanan dengan pengaturan suhu yang variatif dari 5 derajat Celsius sampai -18 derajat Celsius.

Baca Juga: AQUA Japan Hadirkan Showcase dengan Teknologi Anti Bacteria

Kehadiran fitur ini memungkinkan kesegaran makanan tetap terjaga dengan baik, karena rasa dan aroma bahan makanan tidak akan saling tercampur satu sama lain. Baik itu dengan makanan yang berada di frezzer ataupun di fridge.

“Kapasitas kulkas yang cukup besar memungkinan kita untuk menyimpan stok bahan makanan yang cukup. Kita pun tak perlu ragu kualitas bahan makanan akan rusak karena kulkas telah dilengkapi dengan teknologi terdepan yang mampu menjaga kesegaran makanan lebih lama,” jelas Head of Product Planning Department AQUA Japan Indonesia, Meiriano Ullman.

Dengan mengonsumsi makanan segar, hal ini menurut Rian tentunya akan memberi pengaruh yang positif terhadap kesehatan dan imun tubuh. “Jika bahan makanan terjaga kualitasnya, tentu tubuh akan menjadi lebih sehat dan kuat. Imun tubuh pun akan mengingkat, ” tambahnya.

Selain 360 derajat AirFlow dan Magic Room , fitur lain yang terdapat pada kulkas AQUA Japan yaitu Twin inverter. Fitur ini akan membuat kecepatan pendinginan menjadi lebih optimal sehingga akan membuat listrik lebih stabil dan hemat energi.

AQUA Japan adalah Multi Nasional Brand Home Appliances, dan sesuai dengan namanya, AQUA Japan menghadirkan berbagai produk inovasi terkini dengan teknologi dan kualitas dari Jepang. Produk-produk yang kami miliki khususnya big appliances yaitu, Mesin Cuci, Kulkas, TV, AC, Bottle Cooler dan juga Chest Freezer serta small home appliances, seperti Blender, Juicer, Microwave, Vacuum Cleaner.

Ismail Sidik 

Berbagi: